Hadiah Ulang Tahun Untuk Atasan Kantor

Ayo Ketawa! - Suatu hari ada 4 pegawai di satu kantor terlihat lagi membahas sesuatu. Mereka asyik ngobrol disela-sela tugas dan pekerjaannya.

Rupanya mereka sedang memperbincangkan sebuah kejutan untuk atasan mereka yang akan merayakan Ulang Tahun. Mereka bingung hadiah dan kejutan apa yang sebaiknya diberikan sebagai hadiah kepada atasannya saat Ulang Tahun.

PNS 1 : “Atasan kita masih muda, Bagaimana kalau kita carikan dia seorang wanita cantik..”
PNS 2 : “Cih, Kalau soal wanita cantik, dia sudah banyak simpanan dimana-mana... pasti bos gak suka...”

PNS 3 : “Mmm.. Kalau kita beri dia sebuah hadiah sepeda baru, gimana?? Dia kan suka gowes...”
PNS 1 : “Garasi sepeda di rumahnya sudah penuh dan tak muat lagi..."

PNS 2 : “Kalau begitu, Kita patungan saja untuk mengajaknya jalan-jalan ke Singapura....”
PNS 3 : “Ahh sudahlah... Dia barusan pulang perjalanan dinas dari Singapura minggu lalu.. buat apa kesana lagi..."

Tiba-tiba, PNS 4 yang dari tadi hanya diam mendengarkan, bersuara...

PNS 4 (berteriak dengan gembira) : “Aku tahu, aku tahu! Apa hadiah dan kejutan terbaik saat Ulang Tahunnya besok..!!?"

PNS 1, 2 dan 3 : "Hadiah apa itu??!"

PNS 4 : "Besok biarkan dia masuk kerja sendirian... kita liburan dulu...” (www.ayoketawa.com)