Siapa Bapak Dari Anak Yang Paling Bungsu

Ayo Ketawa! - Malam itu, Parto dan istrinya, Tinah lagi ngobrol tentang anak-anak mereka di teras rumah.

"Mak, Anak kita yang paling bungsu si Kudel, kok gak mirip ya dengan dua kakaknya??", tanya Parto.
"Emang kenapa Mas?", tanya Tinah balik.

"Gak kok, aku hanya heran, Kok bisa beda gitu, si Kudel hitam dan jelek lagi, gak mirip sama kakak-kakaknya yang ganteng-ganteng?!", tanya Parto serius.

Parto lalu diam. Dalam hatinya mulai curiga. Pikirannya mulai negatif.

"Atau... Jangan-jangan..?? Bapaknya beda.!! Apa bener begitu?", Tanya Parto dengan Nada mulai meninggi.

Tinah menunduk, wajahnya keruh. Parto semakin galau dan gelisah.

"Coba kamu jujur, apa bener bapaknya beda dengan dua kakaknya??", Tanya Parto lagi dengan tatapan tajam.

“Iya, memang beda,” akhirnya Tinah ngomong sambil terbata-bata.

Parto menarik nafas panjang dan menghembuskannya pelan.

"Jadi.... sapa bapak si Kudel??", tanya Parto dengan hati-hati.

“Bapaknya ya... Kamu!!”, jawab Tinah.

"⊙︿⊙?? Berarti kedua kakaknya bukan anakku??", Batin Parto kebingungan. (www.ayoketawa.com)