Ayo Ketawa! - Kata-kata gombal menjadi satu di antara andalan seseorang yang lagi jatuh cinta untuk memuji pasangannya. Kata-kata gombalan bisa membuat siapa saja merasa tersanjung, walau hanya sebatas kata.
Mumpung lagi demam Piala Dunia, kata-kata gombal tentang sepak bola yang kocak berikut ini cocok untuk jadi bahan update status di media sosialmu. Yuk, main kata-kata Gombal ala Piala Dunia.
1. Nonton adu penalti memang deg-degan, tapi lebih deg-degan kalau lagi ngobrol sama kamu.
2. Ibarat seorang striker, sudah pasti kamu adalah gawang lawan yang selalu menjadi tujuanku berjuang.
3. Kebahagiaanku saat mencetak gol sama rasanya dengan saat melihat senyumanmu.
4. Kamu tidak perlu menjadi seksi untuk menarik, pakai jerseymu dan duduk denganku, jelas itu lebih cantik.
5. Aku sudah biasa kehilangan bola di lapangan, tapi aku nggak sanggup bila kehilangan kamu, sayang.
6. Sebagai kiper, aku ahli menjaga gawang. Sebab itu aku juga ahli dalam menjaga hatimu.
7. Kebahagiaanku saat mencetak gol sama rasanya dengan saat melihat senyumanmu.
8. Aku kangen kamu, sama kayak Messi kangen mencetak gol.
9. Saya senang bisa berlabuh ke Tim Perancis, tapi saya lebih senang lagi kalo bisa berlabuh ke hati kamu.
10. Aku nggak suka bola.. Aku sukanya kamu.
11. Aku bukan Lionel Messi yang bisa menjadi pemain terbaik dunia, tapi aku berusaha menjadi yang terbaik di hatimu.
12. Tidak apa-apa neng, kamu suka Brazil saya suka Argentina, tapi hati kita tetap 1 kok.
13. Kalo aku lagi main bola, aku mau cepet-cepat kena kartu merah, supaya bisa keluar lapangan trus ketemu sama kamu.
14. Yassine Bounou bermain bagus. Menganggap bola seperti kekasihnya. Diraih, dirangkul, dan takkan mungkin dilepaskan.
15. Neng, bapaknya pelatih bola ya? Soalnya Neng jago banget ngegol'in cinta ke hati abang.
16. Bang, bang.. walaupun semalem Jerman kalah, tapi tenang aja.. Kamu tetap pemenang di hatiku.
17. Kamu bekas penjaga gawang ya? Soalnya kamu kok jago banget sih menjaga hati aku biar engga kebobolan.
18. Entah kenapa tiap kali liat gol selalu teringat kamu yang udah membobol hatiku.
19. Ronaldo selalu jago buat penggemarnya kagum dengan gocekannya. Sama seperti kamu, jago buat aku kagum akan keindahanmu.
20. Cintaku ke kamu seperti Messi dan Ronaldo, selalu ada perdebatan yang panas.
21. Walaupun Ronaldo nomor 7 dan Messi nomor 10, kamu tetep nomor 1 kok buat aku.
22. Pacaran tuh sama kiper! Gawang aja dijagain mati-matian apalagi kamu.
23. Ibarat di sepak bola, kamu itu bola dan aku pemainnya, intinya aku bakalan mengejar-kejar kamu sampai dapet pokoknya.
24. Nanti ada pertandingan bola siaran tunda, tapi rasa sayang aku ke kamu tak pernah ditunda-tunda.
25. Jangan menyamakan aku dengan Tim Belanda. Belanda mungkin bisa bertahun-tahun tanpa gelar, tapi aku enggak mungkin bisa bertahun-tahun tanpa kamu.
26. Sekalipun aku enggak tahu banget tentang bola, tapi aku amat sangat mengerti kamu.
27. Walaupun kita jauh, aku dan kamu sama-sama lihat bola. Jadi kerasa deket ya kita."
28. Bapak kamu Lionel Messi ya? | kok tau? | karena kamu telah menyundul hati aku ke hati kamu."
29. Maroko punya Yassine Bounou yang selalu menjaga gawangnya, tapi aku punya hati yang selalu menjaga cinta ini
30. Punya pacar cantik yang suka bola sepertimu, dan Tim favorit kita pun sama? adalah anugerah terindah dalam hidupku.
(www.ayoketawa.com)
30 Rayuan Gombal ala Sepak Bola yang Konyol Banget
Ayo Ketawa Gudangnya Humor Indonesia
Kategori Humor
# Humor Cinta
# Humor Piala Dunia
Bagikan Humor
Baca humor lainnya :
Terima Kasih telah membaca Humor terbaik di Ayo Ketawa! Gudang Humor Indonesia dengan judul : 30 Rayuan Gombal ala Sepak Bola yang Konyol Banget. Anda punya cerita Lucu? Ayo kirim Cerita Lucu Anda melalui Form Kirim Humor
Labels:
Humor Cinta,
Humor Piala Dunia